Download WhatsApp Aero beserta Cara Instal dan Fitur

whatsapp aero

WhatsApp Aero adalah salah satu aplikasi yang merupakan WhatsApp Mod atau WA Mod yang bisa dibilang masih sangat baru karena baru dirilis pada tahun 2020 lalu. WA Aero hadir dengan berbagai macam fitur terbaru sama halnya dengan WA Mod lainnya. Ada beberapa fitur yang menjadi kelebihan dari aplikasi ini dibandingkan WA original yang membuat penggunanya tertarik untuk menggunakannya.

WA Aero ini hadir dari hasil pengembangan yang dilakukan Bozkurt Hazarr yang dibantu oleh pengemban dari FMWhatsApp yakni Fouad Mods. Meski tergolong masih sangat baru, WhatsApp Aero sudah sering kali melakukan berbagai macam pembaharuan agar aplikasi ini bisa disempurnakan dari berbagai macam bug yang ada serta menambahkan berbagai fitur yang berguna untuk penggunanya.

Kelebihan lainnya yang juga dimiliki oleh WhatsApp ini adalah tampilan antarmukanya yang terlihat modern dan elegan. Kinerja dari aplikasi Mod yang satu ini juga tidak kalah baiknya dengan berbagai Mod yang sudah dihadirkan hingga saat ini. Hal itulah yang menjadi alasan mengapa WhatsApp Aero menjadi salah satu rekomendasi aplikasi WhatsApp yang lebih baik dengan berbagai macam fitur yang dimilikinya.

Aplikasi ini bisa anda jadikan alternatif untuk menggantikan aplikasi WhatsApp resmi karena beberapa kelebihan fitur yang digunakannya. Seperti yang anda ketahui jika WA original atau resmi sangat memiliki kekurangan dan fitur yang dimilikinya juga masih sangat kurang sehingga menjadi kesempatan bagi para pengembang untuk membuat WhatsApp yang jauh lebih baik disertai dengan fitur-fitur yang tidak dihadirkan di versi originalnya.

WhatsApp Aero bisa dibilang sebagai salah satu aplikasi Mod unggulan yang jarang mendapatkan kendala atau bug. Selain itu, ternyata WhatsApp Aero juga sudah mempunyai tampilan yang bisa anda ubah sesuai keinginan sehingga tidak cepat bosan dengan tampilannya yang monoton.

Baca Juga  Aplikasi Penghasil Uang dengan Survei Online

whatsapp aero

Fitur WhatsApp Aero

Agar pengguna WhatsApp yang masih menggunakan aplikasi resmi bisa beralih menggunakan WhatsApp Aero, silahkan simak terlebih dahulu berbagai macam fitur-fitur yang dimiliki oleh WhatsApp Mod ini, tanpa panjang lebar lagi silahkan simak informasi dari lampung.news dibawah ini.

1. Anti Banned dan juga Anti Blokir

Fitur yang dimiliki oleh WhatsApp Mod ini memang sangat penting. Fitur ini dihadirkan secara khusus untuk menjamin setiap pengguna dari WhatsApp Aero merasa aman tanpa takut akunnya mengalami pemblokiran. Tak hanya itu, pengemban dari aplikasi ini juga tidak henti-hentinya melakukan pembaharuan agar bisa menghilangkan berbagai bug dan mengikuti setiap update yang terjadi pada WhatsApp resmi.

2. Pengaturan Privasi

WA Aero juga hadir dengan beberapa fitur privasi yang menjadi salah satu keunggulannya aga banyak digunakan oleh pengguna smartphone. Dengan aplikasi Mod ini anda bisa menghilangkan status centang dua, centang biru, dan juga bisa menyembunyikan status online. Saat ingin menyalin sebuah pesan, anda juga bisa menyembunyikan tanggal dari pesan tersebut dengan otomatis.

3. Pengunci Chat

Aplikasi ini juga memungkinkan penggunanya bisa menyembunyikan chat dari seseorang melalui fitur yang dimilikinya yakni pengunci chat. Fitur yang satu ini memiliki salah satu fungsi utama untuk menyembunyikan chat penting dari seseorang tanpa harus menggunakan bantuan dari aplikasi pihak ketiga.

4. Pemindah Data

Jika anda memiliki banyak data penting yang tersimpan dalam aplikasi WhatsApp resmi dan ingin memindahkan ke WhatsApp aero. Aplikasi ini bisa anda andalkan karena memiliki fitur pemindah data yang pastinya akan sangat berguna pada waktu melakukan backup atau restore data dengan cepat.

5. Anti Hapus Pesan

Pada saat mendapatkan chat dari seseorang, pastinya anda akan sangat penasaran dengan chat tersebut, namun belum sempat di buka chat tersebut tiba-tiba dihapus. Tentunya hal ini akan membuat anda memikirkan terus apa isi dari pesan yang sudah terhapus. Nah, fitur yang satu ini yakni fitur anti hapus yang dimiliki oleh WA akan membuat pesan tersebut bisa anda ketahui.

Baca Juga  Stafsus Menteri BUMN: Biaya Kereta Cepat Bengkak Hal Wajar

6. Stiker dan Tema

Meskipun tampilan yang dimiliki oleh WhatsApp Aero sudah sangat keren dan menarik, namun pada kenyataannya anda bisa mengubah sendiri tema yang anda sukai dengan tema yang disediakan di WhatsApp Aero. Tak hanya itu, anda juga bisa menggunakan berbagai macam stiker yang lucu dan keren.

Sebenarnya, masih ada beragam fitur menarik lainnya yang juga dibawakan oleh WhatsApp Aero. Namun saat memeriksa dan mencoba semua fitur yang dimilikinya akan menghabiskan waktu. Setelah mengetahui beberapa fitur dari WhatsApp Aero, ada baiknya ini anda langsung saja mencoba fitur tersebut dengan download dan instal aplikasinya.

Nama Aplikasi WhatsApp Aero
Ukuran Aplikasi 50 MB
Versi 16.00.0
Root Tidak
Kategori Aplikasi
Developer Hazar Bozkurt
Lisensi Gratis
Bahasa Inggris
Android Require 4.0+ ( Ice Cream+)
Jumlah download 47.312.057+

Download WhatsApp Aero APK

Setelah mendapatkan sedikit gambaran mengenai apa itu WA Aero dan beberapa fitur yang dimilikinya, maka anda tinggal langsung download melalui link yang ada diatas. Mengenai cara instal dari WhatsApp Aero ada beberapa hal yang harus dilakukan agar bisa digunakan karena aplikasi yang satu ini bukan aplikasi yang secara resmi dikeluarkan oleh Playstore.

whatsapp aero

Cara Install WhatsApp Aero

  1. Pertama pastikan jika anda download terlebih dahulu file APK dari WhatsApp.
  2. Lalu, silahkan anda menuju ke Pengaturan yang ada smartphone anda.
  3. Setelah itu, masuk dalam menu keamanan.
  4. Berikutnya anda tinggal mengaktifkan fitur penginstalan dari sumber yang tak dikenal.
  5. Kemudian anda tinggal menginstal secara langsung file APK dari WhatsApp Aero.
  6. Tunggu sampai semua proses instalasi selesai.
  7. Done!

Sedikit catatan untuk anda, jika sebelumnya sudah pernah mengaktifkan fitur instal dari sumber yang tidak dikenal, maka anda tinggal melangkahi proses tersebut dan langsung menuju proses instalasi APK. Pada bagian tampilan awal aplikasi, anda akan menemukan tampilan login dari WA Aero. Silahkan masukkan nomor ponsel yang sudah anda daftarkan sebelumnya atau buat akun baru dengan tekan register.

Baca Juga  KakaoTalk: Fitur Tersembunyi yang Membuat Chatting Lebih Menarik Olkimunesa

Itulah sedikit informasi mengenai cara instal WhatsApp Aero dan Fitur lengkapnya yang bisa menjadi pertimbangan untuk anda agar bisa menggunakan WhatsApp Mod yang punya beragam fitur ini.

Pos terkait